- Jumpa Bhayangkara FC, Joan Thomas Mau Menang Lagi
- Persija Siap Hadapi Bhayangkara FC
- Persija Jalin Kerjasama dengan FC Tokyo
- Galeri Foto Persija Putri vs Persib Putri 9 Oktober 2019, Stadion Maguwoharjo
- Persija Putri Kandaskan Persib Putri
- Galeri Foto Persija Putri vs PSIS Putri 6/10 Stadion Maguwoharjo, Sleman
- Laga Perdana, Persija Putri Sukses Kalahkan PSIS Putri
- Menang Atas PSIS, Posisi Julio Banuelos Aman?
- Julio Fokus Bawa Persija Menang
- Kalah dari PSIS = Julio Out
Persija Melumpuhkan Logika
- Updated: December 1, 2015

JakOnline – Selalu ada cerita dalam perjalanan The Jakmania mendukung tim kebanggaanya Persija Jakarta. Kali ini ketika Persija menjalani laga di fase grup A Piala Jenderal Sudirman menghadapi Arema 28/11, di Stadion Kanjuruhan, Malang.
Tanggal 28 bulan November setiap tahunnya menjadi momen spesial bagi The Jakmania. Karena, di hari itu lahirlah sebuah tim dengan raihan total 10 kali gelar juara hingga saat ini. Tepat di umur ke-87, perayaan di lakukan di Malang. Kurang lebih 10 ribu The Jakmania dari berbagai penjuru memadati Stadion Kanjuruhan.
Banyak cara di tempuh The Jakmania untuk menjumpai kekasihnya (Persija) untuk dapat memberikan dukungan serta merayakan ulang tahunnya di Malang. Mulai dari perjalanan darat menggunakan BIS, mobil pribadi,kereta. Dari udara dengan pesawat terbang, bahkan dengan kuda besi alias motor.
Bukan untuk yang pertama kalinya, The Jakmania memanfaatkan perjalanan Tur Tandang dengan motor. Seperti yang telah di lakukan Umay dengan Vespa nya berangkat dari Jakarta menuju kota Apel. Dalam postingan akun facebook, Umay menceritakan perjalanan di tempuh selama 1 hari lebih 2 jam berangkat dari Kemayoran di temani kawannya dari Jakmania Klender.
Terakhir, Umay juga mengatakan biaya bensin yang di keluarkan sebesar 170 ribu untuk berangkat, dan 140 ribu untuk pulang dengan menempuh jalur melewati Bandung. Kisah ini hanya satu dari sekian banyak cerita di luar logika The Jakmania dalam mendukung Persija Jakarta.
Setiap jakmania punya cara tersendiri untuk wujudkan hasratnya mendukung Persija. Itu yg dinamakan Passion. Mungkin ga lumrah bagi para bukan pencinta bola. Salut.
Persija Melumpuhkan Logika.. –Bung Ferry-
Berikut Galeri Foto Tur Tandang Malang dengan Vespa :


You must be logged in to post a comment Login