JakOnline – Mengusung aliran punk-rock, Melowdickids hadir dengan nuansa musik melodic yang kental. Bagi generasi akhir 90′ sampai pertengahan 2000 di Indonesia, tentu akrab dengan band-band seperti Speak Up, My Name Is, dan Stupidity. Band-band inilah yang menginspirasi para personelnya.
Sejauh ini, band yang terbentuk pada 2016 itu belum mengeluarkan album. Namun, mereka memiliki tiga single andalan yakni Bring Back, Ketika Sabtu Datang, and Semangat Belum Padam.
“Semangat Belum Padam sebenarnya sudah digarap sejak 2012. Namun, karena proses diskusi yang panjang, akhirnya baru bisa dirilis pada 2016. Inti lagunya sih sebagai penyemangat agar terus mendukung Persija. Logo di dada itu lebih penting daripada nama di belakang,” kata Anwar, vokalis.
Target Melowdickids selanjutnya, sebagaimana band-band pada umumnya, adalah mengeluarkan album. Anwar mengaku, beberapa materi sudah masuk dalam daftarnya, tinggal memaksimalkan proses produksi.
“Semoga prosesnya lancar, minta doanya agar mimpi kami untuk memiliki album segera terlaksana. Semoga juga situasi berangsur membaik agar bisa kembali manggung dan tampil di beberapa gigs,” kata Anwar melanjutkan.
Belum lama ini, Melowdickids tampil di sesi Acoustik Room kolaborasi antara JakOnline dengan Nuct Record. Jangan lupa saksikan penampilan mereka di YouTube Nuct dalam waktu dekat. abidilah